Sunday, March 15, 2009

Kenali Makhluk Bernama Perempuan

Dia yang diambil dari tulang rusuk. Jika Tuhan mempersatukan dua orang yang berlawanan sifatnya, maka itu akan menjadi saling melengkapi. Dialah penolongmu yang sepadan, bukan sparing partner yang sepadan. Ketika pertandingan dimulai, dia tidak berhadapan denganmu untuk melawanmu Tetapi dia akan berada bersamamu untuk berjaga-jaga di belakang saat engkau berada di depan atau segera mengembalikan bola ketika bola itu terlewat olehmu. Dialah yang akan menutupi kekuranganmu.

Dia ada untuk melengkapi yang tak ada dalam laki-laki : perasaan, emosi, kelemahlembutan, keluwesan, keindahan, kecantikan, rahim untuk melahirkan, mengurusi hal-hal sepele hingga ketika laki-laki tidak mengerti hal-hal itu. Dialah yang akan menyelesaikan bagiannya sehingga tanpa kau sadari ketika kau menjalankan sisa hidupmu, kau menjadi lebih kuat karena kehadirannya di sisimu. Jika ada makhluk yang sangat bertolak belakang, kontras dengan lelaki, itulah perempuan. Jika ada makhluk yang sanggup menaklukkan hati hanya dengan sebuah senyuman, itulah perempuan.

Ia tidak butuh argumentasi hebat dari seorang laki-laki, tetapi ia butuh jaminan rasa aman darinya karena ia ada untuk dilindungi, tidak hanya secara fisik tetapi juga emosi.

Ia tidak tertarik kepada fakta-fakta yang akurat, bahasa yang teliti dan logis yang bisa disampaikan secara detail dari seorang laki-laki, tetapi yang ia butuhkan adalah perhatiannya, kata-kata yang lembut, ungkapan-ungkapan sayang yang sepele, namun baginya sangat berarti, membuatnya aman di dekatmu.

Batu yang keras dapat terkikis habis oleh air yang luwes. Sifat laki-laki yang keras ternetralisir oleh kelembutan perempuan. Rumput yang lembut tidak mudah tumbang oleh badai dibandingkan dengan pohon yang besar dan rindang. Seperti juga di dalam kelembutannya di situlah terletak kekuatan dan ketahanan yang membuatnya bisa bertahan dalam situasi apapun.

Saturday, March 14, 2009

7 Kesalahan Saat Berdandan

Anda mungkin menggunakan produk-produk kosmetika dengan cara yang sering Anda lihat dilakukan model iklan di televisi, atau kakak atau orangtua Anda. Sehingga, hal itu sudah menjadi kebiasaan. Padahal, cara menggunakan produk-produk tersebut mungkin kurang tepat, atau tidak memberikan hasil yang maksimal sesuai yang Anda harapkan. Berikut adalah beberapa kesalahan klasik saat menggunakan produk-produk kosmetika.

Memulas foundation saat moisturizer belum kering

Bagian yang lembut dan basah dari moisturizer dapat menyebabkan make-up luntur jika moisturizer tidak cukup waktu untuk meresap ke dalam kulit. Hal ini akan membatasi kerja foundation untuk mempertahankan riasan wajah Anda sepanjang hari. Sebaiknya Anda menunggu hingga 1 menit sampai pelembab betul-betul telah meresap. Atau, jika Anda harus buru-buru, tempelkan tisu pada wajah Anda setelah diberi pelembab, lalu pulas foundation-nya.

Menyemprotkan parfum ke pakaian

Parfum dapat merusak kain, dan serat kain bisa membuat aroma parfum menjadi berbeda. "Wangi-wangian itu diformulasikan untuk diterapkan ke kulit, dimana kulit akan berinteraksi dengan panas tubuh," ujar Terry Molnar, executive director Sense of Smell Institute, New York City. Cara yang lebih baik adalah mengoleskan atau menyemprotkan sedikit parfum ke satu atau dua daerah nadi, seperti lutut, lengan, leher bagian bawah, atau di belakang daun telinga. Jangan menggosok kedua pergelangan tangan Anda, karena akan memecahkan struktur molekul parfum. Setelah itu silakan berpakaian.

Berkaca terlalu dekat saat mencabut alis

Ketika Anda berkonsentrasi pada rambut-rambut yang halus, jangan mengikuti bentuk dari seluruh alis. Hal ini membuat alis terlalu tipis, atau tidak sama tebalnya antara alis kiri dan kanan. Akan lebih baik jika Anda berkaca di cermin yang besar di dekat jendela, lalu melangkahlah beberapa meter untuk mengamati wajah Anda, demikian menurut Ramy Gafni, pemilik RamySpa di New York City. Alis seharusnya proporsional dengan bentuk wajah dan postur tubuh Anda. Mendekatlah ke cermin, lalu cabut alis Anda. Mundurlah setiap beberapa kali untuk memastikan alis Anda simetris.

Tidak memulas bedak atau pelembab pada leher

Ketika Anda sedang berdandan, jangan berhenti sampai di dagu saja. Kulit leher Anda akan menjadi lebih tipis dan lebih sensitif daripada kulit wajah, serta cenderung mengubah pigmen, elastisitas, dan tekstur kulit. Akhirnya, kulit leher menjadi lebih cepat keriput. Karena itu, ketika memulas sunscreen pada wajah, sapukan juga pada leher dan bagian atas dada Anda. Oleskan juga pada bagian atas telapak tangan Anda, karena ini juga bagian yang rapuh. Hal yang sama juga perlu Anda terapkan saat memulas pelembab, dan krim perawatan wajah yang lain. Meskipun begitu Anda tidak perlu menggunakan krim khusus leher. Perhatikan juga saat Anda menggunakan produk yang mengandung alpha hydroxy acids atau retinol. Coba dulu krim ini di tangan Anda.

Mandi sampai tubuh dan rambut Anda terasa sangat bersih

Mandi sampai bersih terdengar sempurna, namun hal ini juga menunjukkan bahwa Anda mandi terlalu lama, atau terlalu bersemangat menggosok badan, sehingga Anda justru menghilangkan minyak alami dan kandungan pelembab dalam sabun atau shampo yang Anda gunakan. Jika Anda ingat, sabun yang mengandung moisturizer akan membuat kulit Anda seperti bersabun terus meskipun sudah diguyur air berulangkali. Hati-hati saat menggunakan loofah atau shampo obat, karena dapat mengikis kulit dan rambut Anda. Loretta Ciraldo, penulis 6 Weeks to Sensational Skin, mengatakan, sebaiknya Anda membatasi waktu mandi Anda 10 menit saja, atau kurang. Gunakan air hangat (bukan panas) untuk mandi.

Memberikan salep atau krim berlebihan pada noda di wajah

Anda menggunakan spot cream untuk membuang noda atau bintik pada wajah. Kemudian, agar lebih cepat hilang, Anda mengoleskan krim lagi. "Kebanyakan perawatan seperti ini mengandung asam yang mempenetrasi kulit selama berjam-jam setelah dioleskan," ungkap Ciraldo. "Penggunaan yang berlebihan bisa mengakibatkan kulit seperti terbakar, terlihat dari kulit yang memerah, terkelupas, atau iritasi." Untuk menghindari hal ini, sebaiknya Anda ikuti saja petunjuk penggunaan pada kemasan. Umumnya salep atau krim menginstruksikan agar Anda menggunakannya sekali atau dua kali sehari.

Menggunakan conditioner ke seluruh rambut

Kebanyakan orang menggunakan conditioner seperti menggunakan shampo: dari pangkal rambut ke seluruh bagian rambut. Rambut yang paling dekat akar adalah rambut sehat yang terus tumbuh. Ujung rambutlah yang lebih butuh perhatian. Selain membuat conditioner cepat habis, rambut juga menjadi berat dan berantakan. Menurut Gina Lees, stylist dari Adolf Biecker Spa di Philadelphia, lebih baik Anda memulas conditioner pada bagian setinggi telinga Anda, lalu ratakan sampai ke ujung rambut. Rambut akan menjadi lebih bervolume.


Sumber

Jerawat di Usia Dewasa?

Seperti kebanyakan orang, menjelang usia 25 ke atas jerawat biasanya mulai menghilang dari kulit. Lalu, bagaimana jika si jerawat-jerawat ini tidak menghilang atau malah muncul di usia yang sudah dewasa?

Menurut Jonette Keri, MD, PhD, asisten profesor dermatologi di University of Miami Miller School of Medicine, dan ketua dermatologi di Miami VA Medical Center, diperkirakan 30% wanita dan 20% pria usia 20-60 tahun (dan lebih) memiliki masalah dengan jerawat.

Penyebab
Jerawat di usia dewasa umumnya disebabkan oleh sebum, zat minyak yang diproduksi oleh kelenjar sebaceous. Sebum menutup pori-pori, kemudian menarik bakteri dan menyebabkan radang. Untuk sebagian orang dewasa, jerawat timbul akibat terlalu sensitif terhadap androgen (hormon pria). Namun ketidakseimbangan hormon estrogen pada pria dan wanita juga bisa menyebabkan jerawat. Untuk wanita, ini bisa terjadi pada saat kehamilan, pra menopause, dan saat menopause. Beberapa obat-obatan, seperti kortikosteroid dan penumpukan kosmetik di kulit juga bisa mencetuskan jerawat.

Penanganan
Susah-susah gampang menangani jerawat di usia dewasa. Kebanyakan obat-obatan bebas di pasaran ditujukan untuk mengatasi jerawat untuk kulit berminyak remaja, yang tak cocok untuk kulit dewasa yang cenderung kering. Untuk mendapatkan perawatan terbaik diperlukan kesabaran dan uji coba. Jonette menyarankan untuk mencoba:

- Pembersih. Hindari gel yang terlalu keras dan yang mengandung butiran kasar, karena abrasif dan bisa mengiritasi kulit, bahkan memperburuk kulit sensitif.
- Krim dan lotion. Gunakan obat yang mengandung retinol untuk membersihkan pori-pori dan membantu mengurangi garis-garis halus di wajah. Untuk membantu menghilangkan flek-flek hitam bekas jerawat, cari produk dengan kandungan salicylic dan glycolic acids. Untuk menuntaskan bakteri, gunakan benzoyl peroxide.
- Obat resep. Sebelum menggunakannya, pastikan untuk berkonsultasi dulu dengan dokter. Untuk obat antibiotik tropikal biasanya mengandung clindamycin. Sementara untuk yang diminum, biasanya bernama tetracycline.
- Teknologi tinggi: Laser dan Intense Pulsed Light biasanya menargetkan bekas luka, tapi terapi sinar biru bisa membunuh bakteri penyebab jerawat. Perawatan semacam ini bisa sangat mahal, disarankan untuk mencoba perawatan lain yang lebih aman dan terjangkau.

Pencegahan
Percaya atau tidak, mencuci wajah ada triknya. Untuk memulai, usahakan untuk menjaga wajah tetap bersih seharian. Bersihkan wajah dua kali sehari dengan sabun pembersih khusus (untuk kulit kering, jangan menggunakan terlalu banyak sabun pembersih), Usahakan untuk menggunakan air hangat (air panas bisa membuat kulit kering). Cuci wajah antara 1-2 menit (jangan terlalu lama karena mengakibatkan iritasi). Gunakan tangan, dan hindari penggunaan handuk pembersih.


Sumber

Perempuan Agresif, Lebih Disukai Lelaki

Foto Ilustrasi

Jaman dulu seorang perempuan yang mengambil inisiatif lebih dulu atau agresif saat melakukan hubungan seks termasuk tabu. Tapi sekarang sebaliknya.

Malah laki-laki senang saat pasangannya lebih dulu nyosor dan mengambil peran dominan di ranjang.

Namun, disarankan, agar perempuan saat berhubungan seks tidak memakai gaya agresif membabi-buta. Seorang psikolog menyarankan agar sikap agresif yang dilakukan seorang perempuan tetap terjaga dan terkontrol sesuai energi yang dimiliki seorang perempuan. Berikut sarannya.

Pertama, rangsang fantasi suami. Banyak cara untuk memancing suami terangsang. Misalnya saja telepon suami dengan kata-kata mesra. Atau letakan secarik kertas di meja kerjanya dengan fantasi-fantasi liar.

Kedua, pilih aktivitas seks. Lakukan aktivitas seks yang wajar. Artinya, aktivitas seks harus sesuai dengan tenaga yang dimiliki seorang perempuan. Misalnya ambillah gaya-gaya seks yang lembut seperti yang dipraktikkan dalam Kama Sutra atau gaya bercinta ala China kuno yang tidak menguras energi.

Foto Ilustrasi

Hati-Hati! Kerja Lembur dan Merokok Dapat Merusak Otak

Jurnal kesehatan di Amerika Serikat melaporkan sebuah hasil penelitian terbaru mengenai keterkaitan jumlah jam kerja dan dampaknya terhadap memori seseorang.

Hasilnya, menurut American Journal of Epidemiologi, kelas menengah yang bekerja melebihi 55 jam dalam sepekan cenderung memiliki mental yang lemah, sulit mengingat dan dalam jangka pendek juga sulit mengulang kata-kata yang pernah diucapkannya.

Sebaliknya, kelas menengah yang bekerja di bawah 41 jam dalam sepekan menunjukkan kecenderungan memiliki mental yang baik dan mudah mengingat apa yang sudah diucapkannya.

Penelitian ini juga seperti ditulis The Telegraph, menyebutkan stres dan merokok juga termasuk penyumbang kerusakan mental dan memori seseorang.

Dr Marianna Virtanen dari Institute Kesehatan Finlandia telah meneliti 2.214 pegawai negeri sipil Inggris sejak 1980-an. Mereka yang bekerja lembur rata-rata memliki kelemahan dalam memori atau fungsi kognitif.

Dari studi ini disimpulkan bahwa, kerja yang melebihi batas maksimal—di Eropa 48 jam sepekan—dalam jangka panjang dapat mempengaruhi daya kognitif seseorang. "Apalagi kalau ditambah kebiasaan merokok,“ kata Virtanen.

Penelitian: Marah Memperpendek Usia

Percaya atau tidak, semakin sering marah, semakin memperpendek usia seseorang. Begitu kata para periset di AS dalam penelitan terbaru.

Para peneliti mengatakan, kemarahan dan emosi tinggi lainnya dapat memicu irama jantung mematikan. Riset Ilustrasi sebelumnya memperlihatkan gempa bumi, perang atau kekalahan pada pertandingan sepakbola piala dunia dapat meningkatkan tingkat kematian akibat serangan jantung setelah irama organ tubuh vital ini berdetak terlampau cepat atau dengan ketinggian mematikan.

Kondisi tersebut berarti jantung berhenti mensirkulasi darah yang bisa membuat si pemilik jantung meninggal secara tiba-tiba.

“Kondisi tersebut diperlihatkan dalam cara berbeda saat berada dalam kondisi tertekan yang memicu kematian mendadak,” kata dr Rachel Lampert dari Yale University di New Heaven, Connecticut, AS.

Riset diawali dengan memperhatikan bagaimana kemarahan bisa mempengaruhi sistim elektrik jantung. Lampert dan kolega-koleganya melakukan riset terhadap 62 pasien jantung dan menggunakan alat getar jantung yang dilekatkan ke tubuh mereka atau disebut ICD.

ICD bisa mendeteksi irama jantung atau “arrhythimia”, yang mengantarkan kejutan listrik guna memulihkan detak jantung normal.

“Mereka adalah orang-orang yang memiliki beberapa kecenderungan pada arrhythimia. Responden dalam riset ini diminta berolahraga untuk menghitung episod kemarahan mereka belakangan ini sementara itu tim Lampert melakukan tes yang disebut Pengatur Gelombang-T untuk mengukur ketidakstabilan listrik pada jantung.

Tim riset secara spesifik mengajukan pertanyaan-pertanyaan kepada responden guna mengingat kembali episod-episod kemarahan mereka.

“Kami dapatkan dalam seting lab bahwa rasa marah atau kemarahan bisa meningkatkan ketidakstabilan elektrik pada pasien-pasien ini,” kata Lampert.

Selanjutnya, tim riset memantau responden selama tiga tahun untuk menentukan pasien yang mendapat serangan jantung sehingga membutuhkan alat kejut jantung dari benda getar yang dilekatkan pada tubuh mereka.

“Orang-orang yang mengalami ketidakstabilan elektrik akibat kemarahan tinggi 10 kali kemungkinan besar dibanding lainnya yang mengalami gangguan arrhytmia,” tambah dokter tersebut.

Riset menunjukkan kemarahan bisa memicu kematian, setidaknya untuk orang-orang yang cenderung suka marah-marah sehingga menimbulkan gangguan listrik pada jantung.

Kemarahan dan stres juga bisa mempengaruhi orang jantungnya normal tapi caranya berbeda dibanding mereka yang memiliki ketidaknormalan pada salah satu organ tubuh vital tersebut. Kematian akibat jantung secara tiba-tiba mencapai lebih dari 400.000 setiap tahun di AS.

5 Cara Menyeimbangkan Rutinitas Kantor

1. Memisahkan Antara Pekerjaan Kantor dan Rumah.
Kemampuan dalam menangani pekerjaan kantor bergantung kepada pola hidup keseharian dari masing-masing individu yang berdampak kepada pengembangan kualitas diri, kata Jane Adams, seorang psikolog sosial. Apabila kamu tidak dapat melepaskan diri dari rutinitas kantor, maka kamu harus mengambil langkah. Kelola tekanan yang datang dari kantor dengan relaksasi duduk dan renungkan pada suasana yang tenang dan kondusif.

2. Jangan Melakukan Pekerjaan Bersamaan.
Dalam menuntaskan berbagai pekerjaan, baiknya dahulukan pekerjaan yang kamu anggap mudah. Jangan melakukannya bersamaan dengan pekerjaan yang lainya. Ini akan menguras energi malah justru akan memperburuk hasil pekerjaan yang kamu lakukan.

3. Jalin Hubungan Diluar Bidang Pekerjaan.
Untuk mengembangkan potensi diri, jalin hubungan dengan orang lain diluar bidang pekerjaan kamu. Ini dapat memberikan pengalaman berbeda untuk memperluas pengetahuan kamu dan secara tidak langsung kamu sudah mengurangi tekanan akibat kebosanan rutinitas kantor.

4. Batasi Pembicaraan Mengenai Masalah Kantor.
Antar sesama pekerja mungkin sering membahas topik-topik tentang permasalahan yang muncul dikantor, kamu harus batasi percakapan agar tidak terlalu jauh yang malah akan membuat polemik. Bicarakanlah apa yang kamu ingin suarakan dalam rapat mingguan.

5. Jangan Bawa Pekerjaan Kantor Ke Rumah.
Rumah merupakan tempat yang istimewa bagi pemiliknya. Disanalah tempat kita beristirahat dan mengarang sebuah inspirasi. Oleh karena itu untuk menghindari terbawanya urusan kantor ke dalam rumah, kamu harus membuat prioritas dengan menyelesaikan pekerjaan tersebut semampu kamu sebelum meninggalkan kantor. Jika perlu kamu mengambil lembur.

Wednesday, March 11, 2009

Hai Wanita, Ingin Cantik Selamanya? Simak yang Ini ...

Hilangkan semua kerutan, bintik hitam dan tanda-tanda penuaan hanya dalam 5 langkah mudah.

Tambah jam tidur
Caranya mudah, pergi ke tempat tidur 15 menit sebelum waktu tidur anda. Lakukan secara bertahap selama satu bulan. Matikan lampu kamar, karena kegelapan akan memberikan ketenangan. Matikan televisi dan komputer. Lupakan pekerjaan kantor dan nikmati waktu tidur untuk esok hari yang lebih bertenaga.

Perhatikan tangan
Menurut sebuah penelitian, tangan wanita akan nampak lebih muda saat mengenakan cincin dan cat kuku. Banyak wanita yang tidak sadar bahwa tangan lebih mencerminkan usia mereka dibandingkan dengan wajah. Karena tangan lebih banyak bekerja keras daripada wajah kamu. Jangan lupa mengoleskan sunscreen SPF 15 setiap hari. Lalu pilih cat kuku dengan warna-warna muda. Hindari warna burgundy, biru atau taupe alias coklat tua. Merah cabai sangat bagus pada kuku yang pendek. Coba juga soft pink yang lebih casual.

Lindungi leher kamu
Tanda-tanda penuaan juga jelas terlihat pada leher. Beri krim yang tepat pada leher untuk mencegah keriput menggerogotinya. Pakai sunscreen SPF 30 setiap harinya. Face cream dengan bahan yang tepat bisa juga dipilih, seperti green tea dan kombinasi vitamin C dan E.

Sempurnakan kulit dengan Foundation
beberapa orang berpikir bahwa memakai alas bedak sama dengan memakai topeng. Namun jika pemakaiannya tepat akan membuat kulit lebih bercahaya dan tampak muda. Pilih alas bedak berbentuk cair dengan kelembaban ekstra. Sebelumnya, oleskan moisturizer. Jangan gunakan tangan kamu, gunakanlah spons agar aplikasi foundation lebih bagus.

Berikan volume pada rambut
Sesuaikan dengan umur, warna kulit dan bentuk wajah. Sedikit trik tepat dapat membuat rambut kamu terlihat lebih sehat. Gunakan shampoo yang bisa mengembangkan rambut kamu lalu aplikasikan kondisioner sesuai jenis rambut. Beri sentuhan mousse di akar rambut, lalu di blow dry dari jarak 20cm.
Kini kamu siap tampil muda dan gaya.

Hati-Hati Tidur Siang Sebabkan Diabetes

Tidur siang secara teratur sehabis makan siang bisa meningkatkan resiko terkena diabetes tipe 2. Demikian salah satu temuan penelitian.

Penelitian terhadap 16.480 orang menunjukkan mereka yang tidur siang memiliki kemungkinan 26% lebih tinggi terkena diabetes dibandingkan yang tidak tidur siang.

Beberapa faktor yang mungkin menyebabkan penyakit tersebut adalah gangguan terhadap tidur malam dan kaitan antara tidur siang dan penurunan kegiatan fisik.

Namun para peneliti masih akan mengkaji apakah faktor-faktor seperti genetika dan kelebihan berat badan memainkan peran yang lebih penting.

Gangguan terhadap insulin

Tidur siang bisa membuat masa tidur malam menjadi lebih pendek. Gangguan tidur malam diperkirakan berpotensi meningkatkan kemungkinan terkena diabetes tipe 2.

Para peneliti mengatakan bangun dari tidur siang juga mengaktifkan hormon dan mekanisme di dalam tubuh yang mencegah insulin bekerja secara efektif. Hal ini bisa membuat seseorang terkena diabetes tipe 2.

Penyakit ini muncul ketika insulin di dalam tubuh tidak bekerja secara efektif.

"Kita telah tahu bahwa orang-orang yang kelebihan berat badan, yang karena masalah ini memiliki kemungkuinan lebih besar terkena diabetes, bisa mengalami gangguan tidur," kata Dr Iain Frame, direktur penelitian Diabetes UK.

"Penelitian baru bisa menjelaskan kemungkinan kaitan antara pola gangguan tidur dan diabetes tipe 2."

Namun ia menambahkan bahwa sejauh ini diabetes tipe 2 lebih banyak disebabkan oleh faktor kelebihan berat badan, berusia di atas 40 tahun atau memiliki keluarga yang pernah mengalami diabetes.

Diabetes adalah kondisi serius yang bisa menyebabkan komplikasi jangka panjang seperti penyakit jantung, stroke, kebutaan, gagal ginjal dan amputasi.

Tuesday, March 10, 2009

Memenangkan Hati Wanita

MEMENANGKAN hati wanita memang tidak semudah yang Anda bayangkan. Diperlukan usaha yang keras dari dalam diri Anda dalam menaklukan hati wanita yang diinginkan.

Wanita pun memiliki karakter dan kepribadian yang tidak begitu mudah dipahami para pria. Karena itu, ada baiknya Anda mengenali karakter wanita yang Anda inginkan, sehingga dengan mudah Anda dapat meraihnya didalam percintaan.

Berikut tip untuk memanfaatkan keahlian Anda, sehingga si dia pun terpanah asmara, seperti yang dikutip dari AskMen:

Kontak mata

Arti penting sebuah tatapan mata ternyata memberikan pengaruh yang luar biasa. Tatapan kontak mata yang Anda berikan kepada lawan jenis ternyata menyalurkan energi positif yang baik di dalam komunikasi. Tatapan kontak mata yang Anda berikan mengisyaratkan bahwa Anda memahami penyampaian komunikasi yang disampaikan olehnya. Saat tatapan mata beradu dan si dia pun membalasnya dengan senyuman, itu berarti wanita tertarik pada komunikasi yang terjadi.

Percaya diri


Dengan menjadi diri sendiri, Anda telah membangun rasa percaya diri. Tidak perlu menjadi bagian dari orang lain hanya untuk memuaskan keinginan yang diinginkan oleh si dia, karena sesungguhnya hanya akan membuat Anda terlihat buruk dihadapannya. Sesuatu yang berasal dari proses mengadopsi memiliki jangka waktu yang tidak lama dan hanya akan membuat Anda terlihat sama seperti pria lainnya yang tidak memiliki jati diri yang konsisten.

Penampilan memikat


Wangi yang harum dapat memikat siapapun yang berada di sekitarnya. Jika Anda sebagai seorang pria yang peduli akan penampilan tentunya aroma tubuh merupakan salah satu pertimbangan yang memerlukan perawatan ekstra. Aroma tubuh yang tidak menyenangkan hanya akan membuat Anda semakin tidak percaya diri dan membuat langkah si dia semakin mundur teratur. Segera berikan penampilan memikat Anda dengan menjaga kebersihan tubuh. Si dia pun siap tergoda oleh Anda.

Kurang Tidur Dapat Berakibat Fatal

Tidak pernah ada perhitungan pasti mengenai berapa lama manusia tahan untuk tidak tidur. Namun yang jelas, kurang tidur dapat menimbulkan efek berbahaya bagi manusia.

Beberapa hewan mungkin bisa bertahan untuk tidak tidur dalam waktu yang cukup lama, bahkan hingga berbulan-bulan. Namun tidak demikian dengan manusia, karena saraf dan otak manusia cukup berpengaruh oleh aktivitas tidur.

Namun, Guinness Book of World Record pernah mencatat, pada Mei 2007, seorang warga negara Inggris bernama Tony Wright pernah memecahkan rekor 'melek' selama 266 jam, atau hampir 11 hari lamanya. Dia berusaha untuk tetap terbangun dengan cara memakan jus wortel, pisang, alpukat, nanas dan kacang.

Rekor ini mengalahkan catatan sebelumnya yang ditorehkan Randy Gardner pada tahun 1964 dengan kemampuan 'melek' selama 254 jam.

Para ilmuwan tentu saja tidak merekomendasikan kegiatan seperti ini berlangsung terhadap seluruh manusia di bumi. Pasalnya, dilansir melalui Live Science, Jumat (30/1/2009), para ilmuwan menemukan bahwa kurang tidur mampu menghilangkan konsentrasi pada diri manusia sehingga berakibat pada ketidakmampuan mengambil keputusan dalam bekerja.

Bahkan tidak tidur dalam waktu yang lama dapat berakibat pada munculnya halusinasi, kerusakan pada pandangan mata dan munculnya paranoid.


MP3 Player Mampu Rusak Gendang Telinga

Ilmuwan Eropa memperingatkan adanya bahaya kerusakan pada gendang telinga yang disebabkan oleh perangkat pemutar musik MP3.

Menurut para ilmuwan tersebut, seperti dilansir melalui Reuters, Rabu (28/1/2009), sekira 10 juta anak-anak muda di Eropa berpotensi menderita mengalami kerusakan pendengaran jika mereka secara terus menerus mendengarkan musik melalui perangkat MP3 dengan tingkat volume yang terlalu keras.

"Mendengarkan musik melalui perangkat MP3 dan alat pemutar musik lainnya, dengan tingkat volume yang terlalu tinggi, dalam waktu yang cukup lama dan berkesinambungan, dapat menyebabkan sakit pada pendengaran dan munculnya dengung suara di dalam telinga setiap saat," ujar ketua tim ilmuwan Badan Kesehatan Negara-negara Eropa.

Hasil studi yang mereka lakukan menemukan, sekira 5 hingga 10 persen pengguna MP3 memiliki resiko kehilangan pendengarannya secara permanen, jika ia menggunakan MP3 untuk mendengarkan musik lebih dari satu jam sehari selama 5 tahun berturut-turut, dengan volume yang keras tentu saja.

Wanita Lebih Sering Mimpi Buruk Ketimbang Pria

Setiap orang pasti pernah mengalami mimpi di saat tidur. Namun apakah yang paling sering dimimpikan oleh pria dan wanita?

Studi yang dilakukan University of the West of England mengungkapkan banyak wanita yang sering bermimpi buruk, sedangkan untuk pria, seks menjadi bunga tidur yang paling sering dimimpikan.

"Wanita lebih banyak bermimpi buruk, ketimbang pria yang lebih sering bermimpi seks. Ini menjadi penting dalam penelitan dalam menentukan emosi seseorang ketika akan tidur," jelas psikolog Jennie Parker, seperti yang dikutip Fox News, Minggu (1/2/2009).

Oleh Jennie, penelitian ini melibatkan 100 perempuan dan 93 laki-laki antara usia 18 dan 25 untuk mengisi dalam sebuah agenda mimpi, dan menceritakannya kembali.

"Jika wanita diminta untuk melaporkan paling signifikan terhadap mimpi, mereka lebih sering untuk melaporkan orang yang sangat mengganggu mimpi mereka. Wanita melaporkan pengalaman buruk saat mimpi lebih intens daripada laki-laki." pungkasnya.

Penelitian akan dilanjutkan Jennie untuk membuktikan kalau setiap wanita yang akan beranjak ke tempat tidur lebih sering memikirkan hal yang menggangu pikirannya.


Menangis Membuat Tubuh Lebih Santai


Sebuah studi berhasil mengungkap mengapa sebagian orang tidak menyukai perilaku menangis. Padahal banyak efek positif yang dapat dirasakan setelah menangis.

Dilansir melalui Live Science, Rabu (24/12/20080), psikologis dari Universitas South Florida dan Universitas Tilburg Belanda, berhasil menganalisa beberapa sukarelawan yang memiliki sekira 3000 peristiwa yang patut ditangisi. Hasilnya, ternyata aksi menangis yang dilakukan sebagian orang tergantung dengan apa, dimana dan kapan peristiwa tersebut terjadi.

Sebagai contoh, efek samping dari sebuah tangisan sangat bergantung pada siapa yang menangis. Kebanyakan para responden tersebut mengaku merasakan perbedaan suasana hati setelah menangis, apalagi ketika mendapatkan dukungan dari orang sekitar. Sayangnya, sepertiga dari jumlah responden tidak mengalami hal yang sama. Sedangkan sepersepuluh dari responden tersebut merasakan suasana hati yang lebih buruk sehabis menangis.

Orang yang dilanda kegelisahan dan ketidakseimbangan suasana hati ternyata tidak terlalu merasakan sisi positif yang ditimbulkan ketika menangis. Sedangkan para responden yang tidak memiliki kedalaman emosi atau sisi humanisme dalam tubuhnya, yang biasa dikenal dengan alexithymia, tidak akan pernah merasakan suasana positif usai menangis.

Padahal, aksi menangis tergolong memiliki efek positif terhadap seseorang. Ketika seseorang menahan tangisnya agar tidak keluar, maka secara tidak langsung suasana hati menjadi stres dan mengakibatkan tingkat detak jantung meningkat serta keringat akan keluar di sekujur tubuh. Namun ketika menangis, mau tidak mau aksi ini akan membuat napas menjadi kendur dan secara tidak langsung tubuh akan menjadi santai.


Segelas Anggur Tingkatkan Resiko Kanker

Bagi Anda penikmat minuman anggur, ada baiknya Anda mulai mengurangi konsumsi atau menghentikan kebiasaan tersebut. Pasalnya, menurut sebuah studi, meminum 125 ml anggur beralkohol setiap hari berisiko meningkatkan ancaman kanker mulut 168%.


Studi yang dilakukan National Cancer Institute (INCA), Perancis mengatakan, perempuan yang mengonsumsi anggur beralkohol berpotensi menyebabkan kanker payudara. "Sekecil apapun jumlah alkohol yang dikonsumsi, alkohol sungguh sangat berbahaya," ujar INCA, Dominique Maraninchi seperti dilansir Dailymail, Jumat (20/2/2009).

Hasil studi itu juga membantah studi sebelumnya, yang menyatakan, dalam segelas anggur merah terdapat anti oksidan yang dapat membantu mengurangi resiko kanker. Studi INCA juga mengungkapkan jika alkohol merupakan penyebab kematian kedua terbesar setelah tembakau. �

Kanker memang menjadi perhatian seluruh negara-negara di Eropa, seperti Inggris. Di negeri Ratu Elisabeth itu, alkohol mengakibatkan sekira 6 persen� atau sekira 9000 kasus kematian akibat kanker setiap tahun. Dari 9000 kasus itu, 5000 di antaranya adalah kanker mulut dan 2000 kasus merupakan kanker payudara.

"Kita mulai mengetahui jika meminum alkohol sekalipun dalam kadar sedikit- seperti di dalam Bir, Anggur atau Sprits sekalipun akan meningkatkan berbagai jenis kanker. Sebab itu sebaiknya kurangi konsumsi alkohol," ujar peneliti kanker asal Inggris, Dr Jodie Moffat.

Inggris saat ini, merupakan sepuluh negara dengan jumlah konsumsi alkohol terbesar di dunia. Masyarakat Inggris diketahui, rata-rata mengonsumsi 12 liter alkohol murni per tahun per orang. Hal itu, sama dengan konsumsi tiga gelas anggur setiap hari.

Sementara itu, Luxemburg dinilai sebagai negara dengan jumlah konsumsi alkohol terbesar dengan jumlah 16 liter per tahun per orang. Di urutan berikutnya terdapat, Irlandia, Hungaria, dan Moldova dengan jumlah 14 liter per tahun per orang.


Sumber


Sauna Mampu Cegah Flu

Meminum banyak air putih, memang telah lama dikenal sebagai cara ampuh untuk mencegah atau mengurangi risiko flu. Cairan selama ini memang dikenal mampu untuk membantu proses pengeluaran racun dalam tubuh dan membantu tubuh tahan terhadap segala macam virus.

Berawal dari pemikiran tersebut, sejumlah peneliti Australia kemudian melakukan sebuah penelitian terhadap proses mandi uap atau sauna yang selama ini sering dilakukan banyak kalangan. Hasilnya, peneliti mampu menunjukkan jika proses sauna mampu membantu tubuh seseorang terhindar dari gejala flu.

Seperti dilansir Softpedia, Sabtu (22/2/2009), melakukan mandi uap secara regular akan mengurangi racun-racun dari dalam tubuh. Peneliti melakukan proses penelitian selama kurang lebih enam bulan dengan cara membaginya jke dalam dua kelompok.

Hasilnya para sukarelawan yang rutin melakukan sauna memang lebih sedikit mengalami flu dibandingkan kelompok lain yang tidak atau jarang melakukan mandi uap. Sauna juga dipercaya melancarkan peredaran darah, sehingga seseorang menjadi lebih bugar.

Namun, hasil penelitian yang dipublikasikan di NCBI PubMed tersebut masih akan membuktikan lebih lanjut hubungan antara Sauna dengan gejala flu.


Sumber

NB : Ayo sekarang rame - rame ke sauna...

Semangka ternyata Dapat Berfungsi seperti Viagra

Selama ini semangka hanya dikenal sebagai buah segar yang mengandung banyak air dan vitamin. Akan tetapi, seorang ilmuwan mengungkapkan kalau semangka ternyata mampu meningkatkan gairah seksual.


Buah semangka ternyata memiliki kandungan lain untuk meningkatkan tekanan darah hingga libido. Tidak mengherankan kalau buah ini dapat memberikan efek seperti yang diberikan obat kuat semacam Viagra dan ketahanan tubuh untuk berhubungan seks.

"Banyak manfaat lain dari semangka dan itu sedang kita pelajari lebih jauh. Sejauh ini, selain mengandung vitamin C, semangka dapat meningkatkan vitalitas seseorang," jelas Bhimu Patil, Direktur Pusat Penelitian Buah dan Sayur di Texas, Amerika Serikat, seperti yang dikutip Science News, Selasa (10/3/2009).

"Buah yang mengandung phyto-nutrients seperti semangka biasanya memiliki bioaktif. Zat ini mampu menstimulus tubuh manusia yang bereaksi pada perbaikan tingkat kesehatan," imbuhnya.

Selain itu Bhimu mengungkapkan kalau semangka mengandung zat termasuk lycopene, beta carotene, dan phyto-nutrients-citrulline. Zat ini memiliki fungsi menguntungkan karena membuat aliran darah lebih rileks seperti efek yang ditimbulkan Viagra.

Lebih lanjut tentang manfaat semangka, citrulinine yang diubah menjadi arginine mampu membantu sirkulasi urea dan menghilangkan ammonia serta senyawa racun lain dari tubuh.

Sunday, March 8, 2009

Gunakan Lima Indra Anda Saat Bercinta

Percaya atau tidak, kegiatan bercinta se-benarnya dapat melibatkan lima panca indra yang dimiliki manusia. Dari mulai penglihatan, suara, bau-bauan, sentuhan, dan rasa di lidah Anda. Tapi terkadang manusia tidak memaksimalkan kelima indra dalam having seks. Mungkin mereka malas melakukan eksplorasi, tergesa-gesa, malu atau bahkan tidak tahu bahwa indra-indra mereka bisa berperan dalam menghasilkan kualitas bercinta tingkat tinggi.

Bagi Anda yang ingin mencoba bermain cinta dengan melibatkan lima indra sebelum hari ini berakhir, segera hubungi pasangan Anda. Katakan padanya bahwa malam ini adalah saatnya kalian berdua menuju 'langit ke tujuh' sekali lagi. Inilah cara-caranya.

Pandangan
Pastikan Anda memiliki atmosfir yang mendukung untuk bercinta. Persiapkan kamar Anda untuk menghasilkan suasana menggoda. Lenyapkan dulu baju-baju yang menggantung dan rapikan meja rias yang berantakan. Matikan lampu yang terlalu terang dan pasang cahaya yang agak redup—misalnya dari lilin-lilin yang Anda letakkan di seluruh ruangan. Siapkan juga kostum seperti lingerie atau pakaian dalam seksi yang bisa memprovokasi mata si dia.
Saat bercinta : Tunjukkan pada pasangan seluruh kelebihan dari tubuh Anda. Misalnya payudara yang penuh, leher jenjang yang mulus, paha yang seksi, pinggul yang menggoda, dan tak lupa organ intim yang siap tempur. Pandangi juga seluruh inci tubuh pasangan Anda, dan biarkan diri Anda tergoda karenanya.

Suara
Persiapkan mood Anda dengan musik. Setel instrumen piano, jazz lembut, bahkan CD yang menghadirkan suara ombak di pantai. Dan jangan lupakan suara Anda sendiri. Ekspresikan perasaan Anda kepada pasang-an Anda. Jangan hanya mengatakan "I love you"—meski itu adalah awal yang baik, tapi beri tahu dia apa yang Anda sukai dari dirinya—secara fisik dan secara nonfisik. Rayu dia, ucapkan kalimat-kalimat yang membangkitkan gairahnya, bahkan sah-sah saja mengucapkan hal-hal yang vulgar.
Saat bercinta : Jangan hanya diam dan menggigit bibir Anda. Bersuaralah. De-sahan, erangan, dan bahkan pekikan kecil akan menambah bumbu-bumbu erotisme saat seks berlangsung. Sebagian besar lelaki menyukai pasangannya bersuara saat bercinta, karena hal itu membuat mereka terangsang dan merasa macho karena bisa memberikan kepuasan. Hanya batasi volumenya, jangan sampai suara bercinta Anda mengganggu tetangga.

Bau-bauan
Hindari konsumsi makanan yang me-ninggalkan bau kurang sedap di mulut Anda, seperti bawang. Sebaliknya, sikat gigi dan lidah Anda atau kumur dengan mouth wash rasa mint. Hal ini berguna agar ia bersemangat mencium Anda. Tarik perhatian pasangan dengan bau-bauan harum yang lembut. Lilin aroma terapi bisa menjadi pilihan. Selain itu, buat diri Anda cukup harum, agar pa-sangan betah dekat-dekat Anda. Mandi dan cuci rambut Anda dengan produk perawatan tubuh yang wangi, lalu pakai body lotion atau parfum. Tapi pastikan wewangian yang Anda gunakan tidak berlebihan, agar Anda berdua tidak jadi pusing dan eneg karenanya.
Saat bercinta : Penelitian mengatakan bahwa bau keringat dan bau yang di-keluarkan organ intim bisa membuat lawan jenis Anda te-rangsang. Tak perlu repot-repot mendebat pendapat ini, kalau Anda tak percaya, coba saja buktikan sendiri.

Sentuhan
Ada banyak cara di mana sentuhan bisa ber-peran dalam hubungan seks, dan hal itu tidak hanya menyangkut ujung jari Anda. Tekstur dari sprei tempat Anda berbaring, pakaian pa-sangan Anda, sampai kulit pasangan bisa me-ngirimkan sinyal-sinyal sensual ke otak Anda. Tetapi tentu saja cara paling baik untuk men-stimulasi indra ini adalah dengan menyentuh dan meraba satu sama lain. Sentuh hotspot pasangan dengan lembut atau raba dengan keras—tergantung selera Anda ber-dua. Memijat pasangan juga bisa dilakukan sekali-kali. atau mandilah bersama dan sabuni tubuh atau rambut satu sama lain dengan perlahan agar akrab dengan kulitnya.
Saat bercinta : Pada saat penetrasi, aktiflah menggunakan tangan Anda untuk menyentuh, meraba, atau meremas bagian tubuh mana saja dari pasangan. Hal ini terbukti juga dapat membuat Anda berdua lebih intim secara emosional. Selipkan jemari Anda di helai-helai rambutnya saat kegiatan seks berlangsung, dan biarkan ia me-nyadari bahwa kedekatan ini sangat berarti bagi Anda.

Rasa
Sajikan makanan yang Anda anggap bisa membangkitkan gairah seks. Saat me-makannya bersama-sama, ceritakan kha-siat makanan tersebut pada pasangan—misalnya bisa membuat ereksi lebih lama, orgasme lebih hebat, atau organ seks lebih sensitif. Apapun untuk membangkit-kan gairah Anda berdua. Sugesti tersebut secara tak sadar akan membuat per-mainan ranjang di malam itu lebih hot, dan kepuasan pun te-rcapai. Sajikan juga makanan yang manis, tapi tidak terlalu manis, seperti cokelat. Makanan ini akan membuat lidah Anda lebih sensitif. Tipsnya, sajikan semuanya dalam porsi kecil, sehingga tidak membuat Anda dan pasangan kekenyangan. Ingat, Anda ingin membiarkan mulut pasangan menginginkan 'lebih', bukan?
Saat bercinta : Lidah adalah senjata mematikan yang bisa dilibatkan saat berhubungan seks. Telusuri mulut, bibir, dan seluruh bagian tubuh pasangan dengan lidah. Lebih seru lagi kalau Anda melibatkan beberapa makanan yang bisa menstimulasi lidah saat bercinta. Misalnya, Anda bisa mengoleskan sedikit madu di bibir pasangan sebelum mulai mengulumnya. Atau memberikan sejumput whipped cream di sekitar organ intim sebelum oral seks.

Jika ingin mendapatkan pengalaman bercinta yang dahsyat, jangan malas untuk memaksimalkan seluruh indra Anda. Semoga Anda dan pasangan mendapatkan saat-saat yang mengesankan.

Friday, March 6, 2009

Manfaat Ciuman (wow...)

Beberapa manfaat ciuman :

Ciuman membantu menurunkan berat badan.

“Ciuman panjang membuat metabolisme membakar gula lebih cepat dari biasanya” kata Claire Potter, konsultan kebugaran majalah Cosmopolitan. Perhitungan lebih detailnya : ciuman yang biasa-biasa saja membakar 9 kalori. Itu berarti Anda membutuhkan 389 kali ciuman untuk menurunkan bobot tubuh setengah kilo. (jontor, jontor deh tuh bibir)


Ciuman tak akan menularkan virus flu.

Mulut kita mengandung zat pertahanan alamiah, seperti antibodi dan enzim-enzim. Hal itu membuat sulit bagi virus influenza bertahan dan membangun kerajaannya di dalam rongga mulut. Rhinovirus, kuman penyebab (sebagian besar) flu, lebih senang berdiam di tangan dan di dalam hidung, kata Gary Munk, PhD, direktur departemen virologi klinis di Hackensack University Medical Center di New Jersey. Jadi kecuali jika anda menggosok-gosok hidung saat berciuman atau berpegangan tangan, lantas menyeka hidung, aman saja berciuman saat Anda atau si dia sedang flu.

Ciuman membantu mencegah kerusakan gigi.

“Setelah makan, mulut kita penuh dengan larutan gula dan saliva yang mengandung asam, yang menyebabkan terbentuknya plak gigi. Ciuman bisa jadi proses pembersihan yang alamiah, kata Dr. Peter Gorden, Dental Advisor pada British Dental Association. “Ciuman mendorong saliva mengalir dan menurunkan plak ke tingkat normal,” lanjutnya.


Ciuman memperlambat proses penuaan pada wajah.

“Aktivitas ciuman membuat otot pipi bergerak. Dengan latihan semacam ini pipi tidak mudah kendur,” kata Potter.


Ciuman meningkatkan kebugaran.

Karena pada saat berciuman, jantung kita terpompa dan nadi terpacu. “Jika ciuman terasa menyenangkan, kita melepas adrenalin ke dalam aliran darah, jantungpun memompa lebih banyak darah ke seluruh tubuh,” kata Dr.Susan Hotchkies.


Ciuman dapat menurunkan ketegangan syaraf.

Menurut konsultan stress, Michelle Kay Mc Nabb, ciuman dapat menurunkan ketegangan syaraf. Ciuman yang penuh gairah termasuk salah satu teknik relaksasi yang ampuh. “Saat mulut kita berada pada posisi berciuman, hampir dipastikan saat itu kita tengah tersenyum. Karena emosi dan bahasa tubuh kita berkaitan sangat erat, hampir tidak mungkin bila pada saat bersamaan di bibir tersungging senyum, tapi di dalam hati tengah berkecamuk emosi tinggi, terangnya. “Lagipula, saat berciuman tarikan nafas menjadi lebih dalam dan mata terpejam. Inilah yang kita lakukan saat relaksasi : menarik nafas panjang dan memejamkan mata. Sejenak kita keluar dari ketegangan” jelas Mcnabb lagi.


Ciuman bisa menjadi indikasi yang baik tentang bagaimana kelanjutan hubungan.

“Berciuman dengan pacar baru memberi anda kesempatan untuk mengecek sinyal-sinyal daya tarik seks di antara Anda dan dia. Ciuman pertama cara terbaik untuk mengetahui apakah ada chemistry di antara kalian,” kata Paul Brown, seorang ahli terapi seks dan perkimpoian.


Ciuman membangkitkan rasa penghargaan terhadap diri sendiri.

“Saat berciuman, pastinya kita bahagia. Dan saat bahagia, kita merasakan hal-hal yang baik tentang diri sendiri,” ujar psikoterapis Paul Zeal.